Lompat ke isi

Museum Megalodon

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Museum Megalodon atau Museum Sri Asih Pakidulan merupakan Museum yang berisi koleksi fosil gigi hiu. Museum ini berlokasi di Desa Gunung Sungging Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Hingga kini, Museum Megalodon meiliki jumlah koleksi 500 buah, yang terdiri dari koleksi fosil gigi hiu, kerang keong, moluska, ambergris, dan tulang paus. Nama lain Museum Megalodon yaitu Museum Sri Asih Pakidulan. Kata Sri Asih memiliki arti silaturahmi, dan harus ramah ketika dalam pelayanan. Lebih lanjut, makna kata Sri Asih diharapkan bisa memberikan kesejahteraan bagi masyarakat, terutama bagi masyarakat Desa Gunungsungging. Kata selanjutnya Pakidulan yang memiliki makna dengan tata letak lokasi museum yang berada di sebelah selatan. Selatan dalam bahasa Sunda disebut pakidulan.[1]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ Heryadie, Herlan. "Miliki Museum Megalodon, Gunung Sungging Sukabumi Koleksi 500 Fosil Hewan Laut Purba - Sukabumi Update". Miliki Museum Megalodon, Gunung Sungging Sukabumi Koleksi 500 Fosil Hewan Laut Purba - Sukabumi Update. Diakses tanggal 2024-05-17.