Lompat ke isi

Harakat Ansar Iran

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Harakat Ansar Iran
PemimpinMohammad Shafi 
Abu Hafs al Baloochi 
Waktu operasi2012–2013
Wilayah operasiSistan and Baluchestan Province, Iran
IdeologiJihadisme salafi
anti-Republik Iran Iran
SekutuArab Saudi Arab Saudi[1]
Al-Qaeda
Jaish ul-Adl
LawanIran Iran
← Didahului oleh
Jundallah
Dilanjutkan oleh
Ansar Al-Furqan →

Harakat Ansar Iran (Persia: حرکت انصار ایران‎; Gerakan Partisan Iran)[2] adalah sebuah organisasi militan Sunni yang aktif dari 2012 sampai 2013 dalam pemberontakan Sistan dan Baluchestan. Organisasi tersebut dicap sebagai organisasi teroris oleh Iran dan Jepang.[3] Organisasi tersebut adalah salah satu dari dua kelompok militan, bersama dengan sekutunya Jaish ul-Adl, yang terpecah dari Jundallah usai penangkapan pemimpinnya pada 2010.[2]

Harakat Ansar awalnya dipimpin oleh Mohammad Shafi yang tewas di Pakistan. Setelah kematiannya, Hesham Azizi alias Abu Hafs al Baloochi menjadi pemimpinnya.[4] Menurut Mashregh News, kelompok tersebut meraih dukungan dari Arab Saudi dan Taliban.[5]

Kelompok tersebut kemudian menurunkan "Iran" dari nama mereka, menyebut diri mereka sendiri sebagai Harakat al-Ansar (bahasa Arab: حرکة الانصار), yang memakai nama Arab ketimbang nama Persia. Kelompok tersebut bergabung dengan Hizbul-Furqan dan membentuk Ansar Al-Furqan pada akhir 2013.[6]

Referensi[sunting | sunting sumber]

  1. ^ "Pakistani Jihadis Abduct Iranian Soldiers". The Daily Beast. 2 February 2014. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-04-22. Diakses tanggal 20 October 2014. 
  2. ^ a b "Iran calls for return of abducted border guards held in Pakistan". The Telegraph. 28 March 2014. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-02-28. Diakses tanggal 20 October 2014. 
  3. ^ "Harakat Ansar Iran, Movement of the Partisan of Iran" ハラカト・アンサール・イラン(HAI) (dalam bahasa Jepang). Kementerian Kehakiman Jepang. Diarsipkan dari versi asli tanggal 9 March 2019. Diakses tanggal 20 April 2020. 
  4. ^ "دستاوردهای‌ یک عملیات؛ چرا عملیات علیه هسته مرکزی گروهک "انصار الفرقان" مهم بود؟" (dalam bahasa Persian). Mashregh News. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-11-12. Diakses tanggal 25 April 2015. 
  5. ^ "نگرانی سلفی ها از مدل اهل سنت ایران؛ قطر در جنوب شرق ایران به دنبال چیست/ گروهک انصار ایران چگونه شکل گرفت؟" (dalam bahasa Persian). Mashregh News. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-04-15. Diakses tanggal 15 April 2015. 
  6. ^ "Iran Sunni Baloch Insurgents: "Union With Hizbul-Furqan Strengthens Our Front Against Safavids"". EA WorldView. December 21, 2013. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-04-23. Diakses tanggal 20 October 2014.